recent posts

banner image

10 Resep BOLU MINI Cocok Untuk Ide Jualan



Halo Apakabar Sahabat Kumpulan Resep? Untuk usaha ide jualan memang kue bolu tidak ada matinya. Selain karena banyak pengemarnya, kue bolu dapat di kreasikan dengan berbagai bentuk dan aneka varian rasa. Salah satunya adalah kue bolu mini, benrtuknya yang kecil sangat cocok untuk isian snack box bisa juga untuk di titipkan diwarung maupun untuk di jual secara online. Berikut ini kami berikan 7 RESEP BOLU MINI COCOK UNTUK IDE JUALAN..


1. BOLU PUTIH TELUR RED VELVET



Source @rondut

Rebaked @linagui.kitchen

Untuk 2 loyang Mini Fancy Donut Pan


BAHAN:

200 gr putih telor

100 gr gula pasir

1 sdt elmusifier

10 gr Coklat bubuk

20 gr Tepung maizena

95 gr Tepung segitiga

90 gr mentega di cairkan

Pewarna merah merk creditoss (red cherry)


Cara membuat :

1. Putih telor , Sp , gula pasir di kocok selama 10 menit dengan kecepatan tinggi.

2. Kemudian masukan tepung terigu segitiga, coklat bubuk dan tepung maizena dengan kecepatan sedang selama 5 menit

3. Masukkan mentega cair ditambahkan  pewarna merah aduk rata dengan spatula

4. Tuang ke loyang yg telah di olesin pengoles loyang merek carlo.

5. Oven dengan suhu 160 derajat api atas bawah selama 20 menitan/sampai matang.(Sesuaikan oven masing-masing




2. BOLU KUKUS TALAS


Resep by @lysa_tangkulung

Rebake @liuin85



Bahan :

2 butir telor utuh

125 gr gula pasir

1/2 elmusifier

110 gr Tepung terigu protien sedang

10 gr Tepung Tapioka

1 sdm minyak makan

120 ml santan instant ( 65 ml santan instant di campur air sampai 120 ml)

Sejumput garam

1-2 sdt pasta Talas


Caranya :

1. Kuasin cetakan dengan minyak makan tipis aja kalau banyak justru nanti hasilnya kurang mulus .

2. Siapkan kukus jangan lupa tutup kukusan bungkus kain

3. Mixer telor + gula pasir dan elmusifier sampai kental berjejak dengan kecepatan tinggi

4. Kemudian turunkan speed rendah masukan bahan tepung dan santan instant air dan garam + minyak .

5. Setelah itu matikan mixer bantu aduk dengan spatula beri pasta atau pewarna secukupnya

6. tuang ke cetakan jgn lupa kukusan harus panas dan tutup kukusan bungkus dengan kain

7. Kukus selama 15 menit dan setelah matang tunggu sampai dingin baru keluarkan dari cetakan

8. Selamat mencoba




3. BOLU KUKUS KEJU - COKLAT PISANG



Made by @linagui.kitchen

Bahan adonan keju :

220gr Cream Cheese suhu ruang

(Bisa pakai Keju spread)

40 gr Gula Halus

20 gr Tepung terigu, ayak

1 butir Telur uk besar

1sdm Perasan air lemon

1sdm SKM (susu kental manis)

Sedikit vanilli bubuk

Sejumput garam


Cara membuat :

1. Haluskan Cream Cheese dengan mixer, tuang gula halus, mixer kembali hingga gula tercampur

2. Masukkan telur, vanilli bubuk, garam, air lemon dan SKM. Mixer / aduk hingga semuanya menyatu.

3. Terakhir tuang tepung terigu dan aduk rata dgn spatula

Jika bergerindil boleh di saring

Masukkan dlm plastik segitiga/piping bag

Sisihkan


Bahan adonan coklat (pisang)

200 gram Pisang yg sdh matang

Bisa pakai pisang raja/pisang ambon/sejenisnya

*haluskan dengan garpu atau chopper

3 butir Telur uk kecil saja

120 gr Gula pasir

65 ml Minyak goreng


Bahan kering :

110 gr Tepung pro sedang

18 gr Coklat bubuk @chefmatechocolate

2 sdm Susu bubuk

1//2 sdt Garam

1 sdt Baking soda

*diayak semua bahan kering


Cara membuat :

1. Kocok telur dan gula hingga gula larut, kemudian masukkan pisang yang sdh dihaluskan. aduk rata

2. Masukkan semua bahan kering, aduk rata hingga tercampur

3. Terakhir tuang minyak, aduk sampai benar2 rata. Masukkan dalam piping bag spya gampang dituang ke cetakan

4. Oles cetakan dgn minyak, rata tidak mengendap ya..

5. Tuang adonan cream cheese secukupnya, Kukus +/- 7menit

6. Kemudian lanjutkan tuang adonan coklat pisang, kukus kembali sekitar 15-20 menit atau hingga matang

7. Setelah matang tunggu hangat sebentar baru dikeluarkan dari cetakan




4. BOLU HONGKONG KEJU



Bahan A

4 btr kuning telur

30 gr gula

½ sdt pasta vanilla


Bahan B

4 btr putih telur

59 gr gula

1 sdt perasan lemon/jeruk nipis


Bahan C

60 gr terigu protein sedang

10 gr tepung maizena

½ sdt bp


Bahan lainnya

50 ml minyak sayur/goreng

30 gr keju parut


Topping: keju parut


Cara:

1. Mixer bahan A hingga mengembang pucat, sisihkan.

2. Mixer putih telur dan perasan jeruk hingga berbusa, masukan gula bertahap sambil terus di mixer hingga soft peak.

3. Masukkan adonan A ke adonan B, mixer kecepatan rendah hingga

rata.

4. MasuKkan bahan C sambil diayak, mixer kecepatan rendah hingga rata saja.

5. Masukkan minyak, mixer hingga rata.

6. Masukkan keju parut, aduk menggunakan spatula dengan teknik aduk lipat.

7. Tuang ke cup, beri topping

8. Oven suhu 160⁰, 25 menit atau hingga matang




5. BOLU PISANG MINI




By: Wawa Wiati


Bahan :

2 butir telur

75 g gula

1/2 sdt sp

Sejumput garam

130 g pisang ( ditimbang setelah dikupas, saya pakai pisang lumut 2 buah ) dihaluskan dengan garpu

115 g terigu

15 g susu bubuk

1/4 sdt baking powder

1/2 sdt vanili

70 ml minyak


Cara :

1. Ayak terigu, bp, vanili dan susu bubuk. Sisihkan

2. Kocok telur, gula, sp, garam dan pisang sampai kental berjejak. 

3. Masukan bahan kering, kocok dengan speed terendah sampai tercampur rata. 

4. Masukan minyak. Kocok dengan speed terendah sampai tercampur rata. 

5. Tuang ke dalam cetakan muffin yang telah dialas papper cup sampai 3/4 tinggi cetakan. Panggang dalam oven yang telah dpanaskan sampai berwarna coklat keemasan.




6. BOLU MINI PANDAN



Bahan :

2 butir telur

90 gr gula pasir

1/2 sdt sp

125 gr tepung terigu

1/4 sdt vanilli bubuk

1/4 sdt garam

1/4 sdt baking powder

1 sachet santan instant 65 ml

60 ml minyak goreng

Pasta pandan

Pasta black forest / coklat


Cara membuat :


1. Mixer telur gula pasir dan SP sampai mengembang kaku kental berjejak

2. Masukkan garam tepung vanili bubuk dan baking powder sambil diayak aduk balik dengan spatula atau mixer kecepatan rendah asal tercampur rata.

3. Tuang santan dan minyak goreng aduk balik sampai tercampur rata.

4. Ambil 1 sampai 2 sdm adonan beri pasta blackforest atau coklat secukupnya aduk rata, lalu masukkan ke dalam plastik segitiga

5. Sisa adonan beri pasta pandan secukupnya lalu aduk balik sampai rata

6. Siapkan cetakan yang sudah dipanaskan sebelumnya lalu olesi dengan margarin

7. Tuang tuang adonan sampai penuh atau sampai 3/4 tinggi cetakan, beri motif dengan adonan coklat lalu tutup dan masak dengan api kecil sampai permukaannya kering dan matang




7. BOLU COKLAT EKONOMIS TANPA MIXER


Hasil : 40 pcs (


tergantung isi dan besar cetakan )


Bahan :

1 butir telur ukuran besar

180 gr gula pasir ( 18 sdm sedang )

350 ml susu cair uht (saya pakai kental manis coklat 2 sachet + air )

200 tepung terigu ( 20 sdm sedang )

60 gr coklat bubuk ( 8 sdm sedang )

1 sdt baking powder

1/2 sdt soda kue

1/4 sdt vanilli bubuk

150 ml minyak goreng


Toping ( sesuai selera ) :

100 gr coklat putih di lelehkan

Selai strawberry


Cara :

1. Campur telur dan gula aduk dengan whisk sampai gula sebagian larut dan berwarna sedikit pucat ( kurang lebih 3 menit )

2. Tuang susu cair aduk rata, lalu masukkan tepung, baking powder, soda kue, coklat bubuk, vanilli bubuk aduk sampai rata.

3. Tuang minyak goreng aduk rata.

4. Tuang adonan sampai 3/4 dari tinggi cetakan, kukus di panci yg sudah di panaskan, kukus api sedanf cenderung kecil 10 menit.

5. Setelah matang dan dingin beri toping coklat putih dan selai.




8. RESEP BOLU KUKUS PANDAN MEISES



Credit @kemal_zein_alhaitamy


Bahan :

  • 2 butir telur
  • 200 gr gula pasir ( 14 sdm )
  • 1 sdt sp
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt vanilli bubuk.
  • 250 gr tepung terigu ( 25 sdm ).
  • 1/2 sdt baking powder
  • 250 ml santan ( santan instant 65 ml + air )
  • Pasta pandan secukupnya
  • 60 gr meises ( sesuai selera )


Cara :

1. Mixer telur gula dan sp sampau mengembang.

2. Masukkan garam vanilli bubuk ,

3. Masukkan separuh bagian campuran tepung dan baking powder sambil di ayak

Tuang juga sebagian santan

Aduk balik dengan spatula atau mixer.

kecepatan paling rendah sebentar saja.

4. Masukkan sisa tepung dan sisa santan serta pasta pandan secukupnya aduk balik sampai rata.

5. Masukkan meisea sesuai selera

6. Tuang ke cetakan yang di olesi minyak goreng

7. Kukus selama 10 sampai 15 menit




9. BOLU MINI 



By @riniriyanty / @mammamkitchen


Bahan":

- 1 butir telur

- 5 sdm tepung terigu

- 1/2 sdt soda kue

- 1 bungkus chocolatos

- 5 sdm minyak goreng

- 5 sdm air panas

- 3 sdm gula pasir


Cara membuat :

1. Pertama" siapkan 3 sdm gula pasir, tambahkan ragi instan & telur, kocok sampai gula larut

2. Tambahkan tepung terigu, air panas & minyak goreng, aduk" sampai tercampur rata

3. Ambil sedikit adonan, sisihkan ( adonan 1)

4. Tambahkan chocolatos (adonan 2), aduk" sampai tercampur rata

5. Siapkan cetakan yg sudah diolesi minyak, masukkan adonan 1, kemudian tambahkan adonan 2

6. Kukus kurang lebih 25 menit

7. olu mini chocolatos sudah matang

8. Gampang banget ya, selamat mencoba




10. BOLU MINI (KUE CUBIT) ANEKA RASA




Untuk sekitar 20 buah


By @koleksiresepsj

.

Bahan :

3 butir telur

120 gr gula pasir

175 gr tepung terigu

20 gr tepung maizena/tapioka

3/4 SDT baking powder

100 ml susu cair

1/4 SDT garam

1/4 SDT pasta vanila

75 gr butter, lelehkan

Pasta pandan/cokelat/strawberry/talas secukupnya

Meises/keju untuk topping

.

Cara membuat:

1. Mixer telur dan gula sampai gula larut dan sedikit mengembang.

2. Tambahkan tepung terigu, tepung maizena, dan baking powder, mixer slow speed.

3. Tambahkan susu cair dan butter leleh, aduk rata pakai spatula.

4. Bagi adonan menjadi beberapa bagian, masing-masing diberi pasta.

5. Panaskan cetakan kue cubit (kalau telfon tdk usah oles), tuang adonan sampai hampir penuh. Tutup cetakan. Beri taburan topping ketika bagian atas kue hampir kering. Angkat.


10 Resep BOLU MINI Cocok Untuk Ide Jualan 10 Resep BOLU MINI Cocok Untuk Ide Jualan Reviewed by Admin on January 25, 2023 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.